• Mon. Apr 21st, 2025

Joglo Pos

Koran Umum Sahabat Masyarakat Klaten

1 Tewas, 3 Luka Mobil Boks Tabrak Gerobak Martabak

ByKaryana

Mar 18, 2025
Share :

JOGONALANSebuah mobil boks menabrak gerobak martabak di depan Pasar Kraguman, Kecamatan Jogonalan, Klaten, Senin (17/3/2025) malam.

Akibat kecelakaan itu, gerobak martabak hancur. Dua penjual martabak mengalami luka parah, dan seorang akhirnya meninggal dunia. Dua awak mobil boks luka akibat terjepit kabin.

Menurut keterangan yang berhasil dihimpun, awalnya mobil boks Mitsubishi bernomor polisi AA 1834 BH yang dikemudikan Maful (32) dan penumpang Sutimin (43) keduanya warga Semarang, melaju dari arah Jogja menuju Klaten.

Di depannya ada sebuah kendaraan tak dikenal melaju searah. Kebetulan cuaca sedang hujan gerimis, sekitar pukul.20.00 WIB.

Di lokasi kejadian mobil di depannya akan menyeberang. Hal itu membuat pengemudi mobil boks kaget dan kendaraannya menjadi hilang kendali. 

Akibatnya, mobil berkabin warna biru itu menabrak gerobak martabak yang ada di tepi Jalan Raya Jogja-Solo, di depan Pasar Kraguman.

Saat itu, pasangan suami istri penjual martabak, Suyono (62) dan Sopiyah (46) warga Kecamatan Karangnongko sedang melayani pembeli.

”Mobil boks berjalan, kemudian ada kendaraan tak dikenal mau menyeberang, kaget sehingga hilang kendali dan menabrak gerobak martabak,” kata Kanit Gakkum Iptu Alif Akbar.

Akibatnya, Suyono mengalami luka dan masih dalam penanganan RS. Sedangkan istrinya, Sopiyah mengalami patah tulang terbuka dan perut sobek.

”Bapaknya masih dalam penanganan, sedang ibunya patah tulang terbuka dan perut sobek. Informasinya, sesampainya.di RS meninggal dunia,” ujar dia.

Sementara, mobil boks ringsek parah usai menabrak gerobak martabak. Kedua awak mobil boks sempat terjepit kabin.

Proses evakuasi kedua korban dilakukan oleh tim Damkar Satpol PP Klaten dibantu relawan dan warga. Butuh waktu sekitar 15 menit untuk membebaskan keduanya.

”Saat ini, narang bukti sudah diamankan di Unit Gakkum Satlantas Polres Klaten, kami juga melakukan klarifikasi saksi dan warga,” ujar dia.

Sementara itu, penjual makanan di dekat korban mengaku, kejadian itu berlangsung begitu cepat saat terjadi hujan gerimis.

”Ada bunyi kenceng, mobil nabrak gerobak martabak. Saya lari ke belakang, gak berani lihat,” kata Rahmawati (30).

Dia mendengar, ibu penjual martabak mwninggal dunia, sedangkan suaminya patah kaki. Adapun awak mobil boks kakinya terjepit kendaraannya sendiri.

Kirim berita :
Hubungi Redaksi ?
Hallo, Selamat datang di Redaksi Joglo Pos !
Ada berita yang ingin disampaikan ?
Silahkan ditulis lengkap kejadian peristiwa beserta fotonya !
Menerima update berita ? OK No thanks