• Mon. Apr 21st, 2025

Joglo Pos

Koran Umum Sahabat Masyarakat Klaten

Korwil Pendidikan Trucuk Gelar Seleksi Lomba Siswa Berprestasi 2025

ByJoglopos

Feb 27, 2025
Share :

TRUCUK – Koordinator Wilayah (Korwil) Bidang Pendidikan Kecamatan Trucuk menggelar seleksi Lomba Siswa Berprestasi Tahun 2025 yang berlangsung di SD Negeri 1 Kalikebo pada Selasa-Rabu (25-26/02/2025). Ajang ini diadakan sebagai persiapan menghadapi kompetisi serupa di tingkat Kabupaten Klaten.

Ketua Panitia Lomba, Lanjar Sri Widodo, S.Pd., M.Pd., menyampaikan bahwa seleksi ini merupakan hasil kesepakatan dalam rapat koordinasi antara Kelompok Kerja Kepala Sekolah (K3S), Pusat Kegiatan Guru (PKG), dan Pusat Kegiatan Siswa (PKS) Kecamatan Trucuk.

“Kami ingin menyiapkan peserta terbaik yang nantinya akan mewakili Kecamatan Trucuk di tingkat kabupaten. Oleh karena itu, seleksi ini menjadi ajang penyaringan bagi siswa-siswa berprestasi,” ujar Lanjar Sri Widodo.

Kompetisi ini diikuti oleh 34 sekolah dasar, baik negeri maupun swasta, dengan total peserta sebanyak 68 siswa. Setiap sekolah mengirimkan satu kelompok putra dan satu kelompok putri yang berasal dari kelas IV dan V serta telah mendapatkan izin dari orang tua atau wali masing-masing.

Materi lomba mencakup berbagai aspek akademik yang bersumber dari Kurikulum Merdeka, KTSP, dan Kurikulum 2013 (K-13). Selain itu, lomba juga menguji keterampilan non-akademik, seperti penguasaan komputer (Microsoft Word, Excel, dan PowerPoint), seni nasional, tembang Jawa, senam, dan pidato.

Setelah melalui proses seleksi selama dua hari, tim juri akhirnya menetapkan para pemenang dalam berbagai kategori. Untuk kategori putra, juara pertama diraih oleh SD Negeri 2 Bero, disusul SDN 1 Sajen di posisi kedua, dan SDN 1 Trucuk di peringkat ketiga. Sementara itu, posisi harapan satu hingga harapan tiga masing-masing diraih oleh SDN 3 Puluhan, SDN 1 Mandong, dan SDN 2 Kalikebo.

Pada kategori putri, juara pertama diraih oleh SD Negeri Kradenan, disusul SDN 3 Karangpakel di posisi kedua, dan SDN 1 Mandong di peringkat ketiga. Untuk posisi harapan satu hingga harapan tiga, masing-masing diraih oleh SDN 2 Kalikebo, SDN 2 Sumber, dan SDIT Thoyibah.

Korwil Bidang Pendidikan Kecamatan Trucuk, Sukono, S.Pd., M.M.Pd., memberikan apresiasi terhadap penyelenggaraan lomba yang berlangsung tertib dan tetap menjunjung tinggi prinsip keadilan dalam penilaian.

“Kami sangat mengapresiasi kerja keras panitia dan seluruh pihak yang telah berkontribusi dalam menyukseskan ajang ini. Semoga para pemenang dapat terus berprestasi dan mengharumkan nama Kecamatan Trucuk di tingkat kabupaten maupun lebih tinggi,” ungkapnya.

Ia juga berharap kompetisi ini tidak hanya menjadi ajang unjuk kemampuan bagi siswa, tetapi juga sebagai motivasi bagi mereka untuk terus belajar dan mengembangkan diri.

Dengan berakhirnya seleksi ini, para juara akan melanjutkan ke tahap berikutnya, mewakili Kecamatan Trucuk di tingkat Kabupaten Klaten. Harapannya, mereka dapat bersaing secara kompetitif dan meraih prestasi terbaik.(yan)

Kirim berita :
Hubungi Redaksi ?
Hallo, Selamat datang di Redaksi Joglo Pos !
Ada berita yang ingin disampaikan ?
Silahkan ditulis lengkap kejadian peristiwa beserta fotonya !
Menerima update berita ? OK No thanks